Rutan Kotabumi Gelar Rapat Dinas dan Halal Bihalal 

 

Indonews.web.id, Lampung Utara,– Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Kotabumi melaksanakan kegiatan rapat dinas sekaligus Halal Bihalal pada hari ini pukul 11.00 WIB.

Kegiatan ini berlangsung di aula Rutan Kotabumi dan dihadiri oleh seluruh jajaran pegawai serta pejabat struktural.

 

Rapat dinas yang digelar bertujuan untuk evaluasi kinerja sekaligus pemantapan program kerja ke depan.

 

Dalam arahannya, Kepala Rutan Kelas IIB Kotabumi menekankan pentingnya menjaga integritas, profesionalisme, serta meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dan warga binaan.

 

Setelah rapat dinas, kegiatan dilanjutkan dengan acara Halal Bihalal dalam suasana penuh kekeluargaan.

Momentum ini dimanfaatkan oleh seluruh pegawai untuk saling memaafkan pasca perayaan Idulfitri 1446 H, sekaligus mempererat tali silaturahmi antar sesama.

 

“Kita jadikan momen ini untuk memperkuat sinergi dan semangat kebersamaan dalam bekerja,” ujar Kepala Rutan dalam sambutannya (17/4/2025).

 

Kegiatan ditutup dengan ramah tamah dan salam-salaman bersama, menambah kehangatan suasana di lingkungan Rutan Kotabumi.(Zul/Rls).

Penulis: ZulfiEditor: Zul